
Ini 9 Makanan Khas Ukraina yang Lezat dan Wajib Dicoba!
Bicara kuliner, masing-masing negara memiliki menu kuliner masing-masing dengan cita rasa makanannya yang khas termasuk Makanan Khas Ukraina. Kuliner identik dengan travelling. Ya, Anda yang berkesempatan travelling ke berbagai sudut kota yang ada di Indonesia, tentu kurang afdhol jika tidak mencicipi menu kuliner di masing-masing daerah dan menjadikannya oleh-oleh. Apalagi, Indonesia adalah negara yang kaya bahan makanan dan rempah yang siap di olah menjadi masakan dengan cita rasanya yang tinggi.
Tidak berhenti sampai disitu, satu saat Anda mungkin berkesempatan melancong ke luar negeri khususnya Eropa Timur. Ini adalah bagian dari benua yang ada di dunia yang salah satunya terdapat negara Ukraina di dalamnya. Ukraina memiliki beragam tempat wisata yang bisa Anda kunjungi. Sembari mengeksplor indahnya Ukraina yang sarat akan bangunan-bangunan kuno dengan situs bersejarah yang bisa Anda akses sepuasnya, Anda bisa menikmati cita rasa masakan yang merupakan kombinasi antara masakan Timur Tengah dengan masakan Eropa yang lezat. Anda bisa nikmati masakan dengan cita rasa yang khas Turki sampai dengan Maroko di negara ini. Mayoritas, masakan yang tersaji memiliki rasa yang asam. Apakah dalam waktu dekat Anda berencana melancong ke Ukraina?
1. Borscht
Penduduk Ukraina menyatakan bahwa perempuan Ukraina, khususnya yang siap menikah, wajib bisa membuat makanan khas Ukraina yang satu ini. Ya, Borscht adalah hidangan rumahan yang nikmat dan cocok di santap di rumah. Adapun bahan yang digunakan adalah akar bit yang dipadukan dengan tomat, bawang bombai, kubis, acar, cabai dan masih banyak lagi bahan yang lain. Tampilannya hampir menyerupai sup yang akan lebih lezat rasanya jika tidak di masak dengan menggunakan kompor gas. Ya, borscht yang nikmat biasa disajikan dalam pot yang berasal dari tanah liat dan di masak dengan menggunakan oven kayu. Tambahkan tetesan krim adam, jangan lupa cicipi pampushky yang berlumur bawang putih, maka Anda akan mendapati kenikmatan rasa borscht yang sempurna.
2. Varenyky
Varenyky juga disebut dengan pierogis. Ini adalah makanan khas Ukraina yang biasa disajikan dengan sup Borscht. Berbentuk roti yang terbuat dari bahan garam, air dan tepung dengan isian yang beragam. Mulai dari bawang goreng, daging cincang, acar kubis, sampai dengan cheri yang memiliki cita rasa yang manis. Adapun varenyky yang manis rasanya biasanya dipadukan dengan madu dan es krim. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah, atau membelinya di supermarket terdekat untuk mendapatkan kemasan varenyky yang lezat.
3. Banosh
Banosh merupakan makanan khas Ukraina yang berasal dari dataran tinggi. Bahan dasarnya adalah tepung yang cara masaknya dipadukan dengan krim asam dan brynza, sejenis keju lokal dari domba dengan cita rasa yang asin. Bahan lain yang ditambahkan adalah jamur dan daging babi. Wait, umat muslim bisa pesan banosh tanpa tambahan daging babi kepada penjual.
4. Chicken Kiev
Dari namanya, Anda tentu bisa memperkirakan makanan khas Ukraina yang satu ini berasal dari bahan dasar filet ayam yang dipadukan dengan mentega. Dibandingkan dengan makanan khas yang lain, chicken kiev yang satu ini memiliki cita rasa yang universal. Sesuatu yang unik dari menu makanan chicken kiev adalah mentega dibiarkan dalam bentuk potongan yang hanya bisa dilakukan oleh koki ahli. Potongan mentega itu memberikan sentuhan keindahan dan classy. Chicken kiev cukup populer hingga tersedia di London maupun New York. Ini adalah salah satu masakan khas Ukraina yang patut Anda coba.
Baca Juga :
Rekomendasi Jenis-Jenis Kuliner Khas Belarus Bagi Pecinta Wisata
Menggebrak Selera! 7 Hidangan Georgia Wajib Dicoba Foodie
5. Paska
Seperti namanya, masakan yang satu ini disajikan sewaktu perayaan Paska. Masyarakat setempat percaya bahwa agar keberuntungan memihak pada diri masing-masing, mereka harus mencicipi setidaknya 12 sajian paska yang berbeda. Angka 12 ini mewakili banyaknya bulan dalam setahun. Adapun bahan dasar yang digunakan adalah tepung, mentega, gula, telur, dan juga ragi. Untuk cita rasanya yang lezat, Paska di masak dengan menggunakan oven kayu, dan paling cocok disajikan bersama dengan kopi dan teh hangat. Paska hanya tersedia saat perayaan Paska oleh umat Kristen Ortodoks. Biasanya, ibu-ibu rumah tangga mampu menyajikan roti kudapan yang satu ini dengan sangat lezat.
6. Potato Pancake
Masyarakat setempat biasanya menyajikan masakan ini sewaktu sarapan pagi. Potato pancake adalah makanan pembuka hari yang lezat dengan bahan dasarnya adalah kentang. Menu makanan ini mengenyangkan namun ringan. Tidak hanya di santap di pagi hari, penduduk Ukraina banyak yang menjadikannya pilihan makan malam. Cara pembuatannya adalah, kentang yang sudah bersih di parut dengan benar. Agar tampilannya semakin memikat, ditambahkan pula jamur, daging, cincangan bawang, serta rempah-rempah sehingga cita rasanya lebih lezat. Jika ingin menyiapkan potato pancake di rumah dengan cara yang sederhana, Anda bisa siapkan kentang dan garam.
7. Golubtsi
Bahan dasarnya adalah kubis yang disajikan dengan isian sesuai selera. Hampir mirip dengan dimsum khas China. Biasanya disajikan di malam hari dimana cara memasaknya ada yang dengan cara di rebus atau dengan cara di oven. Adapun isian yang digunakan adalah daging cincang dimana kubisnya di gulung dengan cara khusus sehingga meningkatkan sisi estetikanya. Agar muncul cita rasa khas Ukrainanya, krim asam khas Ukraina dibubuhkan pada golubsti tersebut.
8. Holodest
Dari segi tampilannya memang cukup aneh. Bahan dasarnya adalah kaldu daging yang telah dibekukan hingga berbentuk seperti jeli. Terdapat berbagai potongan daging di dalamnya. Memang, bahan tersebut tidak begitu menggugah selera, apalagi cara penyajiannya pun tidak begitu menarik. Namun, tidak ada salahnya mencoba. Biasanya, menu makanan ini disajikan saat event-event tertentu dengan bahan dasarnya adalah kaki babi.
9. Okroshka
Okroshka adalah hidangan yang disajikan khusus pada musim panas. Rasanya segar dan hampir mirip dengan sop buah dari segi tampilannya. Namun, ini adalah hidangan yang rasanya asin dengan bahan-bahan segar yang terkandung di dalamnya. Ini adalah sekumpulan sayuran segar yang disajikan dalam bentuk sup. Adapun bahan yang meningkatkan cita rasa kesegarannya adalah asam Kvass atau Kefir. Adapun isian sayuran yang dipilih diantaranya adalah sosis, lobak, wortel, mentimun, dan masih banyak lagi yang lainnya. Okroshka adalah hidangan yang menyehatkan dengan cita rasa yang asam asin khas negara ini.
Makanan khas Ukraina dari keseluruhan makanan yang disebutkan di atas identik dengan cita rasanya yang asam. Tidak hanya rasanya yang nikmat, namun makanan khas negara ini dibuat dari bahan-bahan yang bergizi seperti sayuran dan daging. Tampilannya pun beragam dengan sentuhan krim asam khas Ukraina yang selalu dirindukan. Pastikan momen travelling Anda ke negara bagian Eropa Timur ini semakin mengesankan dengan mencicipi beragam makanan khas Ukraina yang lezat tiada duanya.

Daftar 10 Makanan Khas Cyprus, Kamu Suka yang Mana?
Beberapa negara yang berpengaruh kuat terhadap kuliner Cyprus adalah Libanon, Turki, Inggris dan Italia. Masyarakat setempat umumnya menggeluti bisnis di bidang kuliner dan kerap kali berkumpul mengitari meja bundar dengan berbagai cemilan di atasnya. Hidangan utamanya di dominasi oleh ikan dengan sentuhan minyak zaitun yang lekat. Berikut makanan khas Cyprus yang wajib di coba.
1. Meze
Tidak lengkap rasanya, berwisata ke Cyprus tanpa mencicipi nikmatnya Meze. Meze tidak hanya merupakan makanan khas Cyprus, tetapi juga menjadi kuliner khas Balkan, Yunani, Turki, sampai Eropa Timur. Meze adalah kudapan yang berasal dari bahan dasar sayur maupun ikan dan daging. Bagi pebisnis kuliner setempat, utamanya yang menggeluti bisnis rumah makan, Meze adalah hidangan pembuka yang wajib ada. Meski sekedar makanan pembuka, namun nutrisi yang Anda dapatkan dari hidangan ini terbilang cukup lengkap. Laut mediterania yang membentang luas menjadi lahan subur bagi masyarakat setempat untung menggali sumber daya alamnya berupa ikan yang kemudian diolah menjadi makanan yang lezat, salah satunya adalah Meze.
2. Halloumi
Sama populernya dengan makanan tradisional sebelumnya, Meze, Halloumi menjadi makanan favorit masyarakat setempat dan sangat populer di Cyprus. Bahkan, Halloumi identik dengan Cyprus. Cita rasanya di dominasi oleh teksturnya yang kenyal, ringan, asin, dengan bahan dasar yang bermacam-macam, yaitu daging domba atau dengan kentang goreng.
Cita rasa yang cukup kuat dari makanan khas Cyprus yang satu ini adalah ada pada kejunya. Keju dari makanan ini merupakan kombinasi dari susu domba dan kambing yang sebelumnya mengalami proses penyetelan dengan menggunakan rennet. Setiap bagian dari prosesnya steril dari bakteri penyebab asam. Halloumi memiliki titik leleh yang tinggi sehingga cocok untuk dihidangkan dengan cara digoreng maupun di panggang. Agar semakin sempurna, tambahkan irisan semangka agar lebih segar.
3. Koupepia
Bahan dasar pembuatan koupepia adalah berasal dari bahan herbal, tomat, bawang, daging cincang, dan beras. Bahan-bahan tersebut di olah lalu dijadikan bahan isian yang kemudian dibungkus daun anggur segar. Koupepia adalah makanan yang dicintai oleh masyarakat pedesaan dan menjadi menu andalan negara Turki, Yunani dan Timur Tengah. Proses produksinya adalah dalam jumlah besar, dan dapat dikonsumsi di lain hari dengan cara dibekukan. Selain itu, ada pula isian dalam bentuk gemista yang biasanya tersusun dari bawang, tomat, cabai dan zukini. Langkah selanjutnya adalah dengan memasukkannya ke dalam oven dengan sentuhan minyak zaitun.
4. Souvlakia
Souvlakia berasal dari bahan dasar daging yang dipotong kecil lalu di panggang dengan menggunakan tusuk sate. Disajikan dengan salad segar. Makanan Souvlakia menjadi menu makanan andalan masyarakat Yunani. Dipadukan dengan roti pitta yang tipis bentuknya, dengan ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan roti pitta yang ada di Yunani, semakin menambah cita rasa makanan yang satu ini. Didesain dalam bentuk kantong untuk memasukkan beragam bahan makanannya. Adapun bahan yang digunakan adalah daging ayam atau babi yang disajikan dengan tambahan menu shefali. Ini adalah menu yang berasal dari bahan dasar sosis yang kemudian ditambah dengan bumbu, daging babi, atau daging domba yang dimasak dengan cara dipanggang.
5. Souvla
Dari segi tampilannya hampir sama, namun rasanya jauh berbeda dengan Souvlaki. Bisa dikata, ini adalah sajian favorit dengan bahan dasar daging baik babi, ayam, maupun domba. Cara memasaknya adalah dengan memotong daging berukuran besar lalu meletakkannya di atas tusuk sate. Biasanya dihidangkan pada saat Paskah, dengan ditemani bir, cemilan sambil ngobrol mengitari meja bundar.
6. Kolokouthkia me ta afka
Makanan khas Cyprus yang satu ini hampir sama fungsinya dengan mezze, yaitu sebagai hidangan pembuka atau penutup. Hadir dengan gorengan, telur orak arik yang ditabur garam. Rasanya gurih dan banyak disajikan di restoran yang ada di Cyprus. Tambahan minyak zaitun dan garam adalah alasan kenapa hidangan ini cukup lezat meski penyajiannya sangat sederhana.
7. Makaronia tou fournou
Bahan utama yang digunakan adalah saus béchamel, daging babi yang dicincang dengan tomat, dan pasta ukuran besar. Keju ditaburkan di bagian atasnya dengan bentuknya yang keriting sehingga memberikan rasa crispy crunch. Di masak dalam oven ukuran besar, dan tambahan cita rasanya berasal dari saladnya yang segar. Bahan dasar saus béchamel, daging cincang dan pasta di potong dalam bentuk persegi.
8. Ttava
Dalam bahasa setempat, kata ini berarti pot yang terbuat dari tanah liat. Ini tidak lepas dari cara pelayanannya yang disajikan di dalam bentuk wadah tersebut. Makanan khas yang satu ini berasal dari desa Lefkara yang di dalamnya terdapat banyak budaya tradisional yang bahkan telah diakui secara global. Bahan dasarnya adalah daging domba yang lezat, dipadukan dengan kentang dan sayuran yang sehat. Selanjutnya bahan dasar tersebut dimasak dalam panci dengan tambahan rempah yang kuat yaitu jinten.
Baca Juga :
Daftar 9 Makanan Khas Belgia , Sangat Menggugah Selera
10 Makanan Khas Portugal, Lezatnya Kebangetan!
9. Kleftiko
Ada sedikit cerita yang tersimpan dalam menu makanan yang satu ini. Kleftiko memiliki arti dicuri, yang secara historis ada orang yang mencuri daging tersebut yang agar tidak ketahuan lantas di masak dalam tanah dengan cara mengubur daging itu sehingga asap pun tidak mengepul dan tidak mengundang kecurigaan. Kleftiko di masak dengan cara dimasukkan ke dalam oven putih tradisional selama berjam-jam lamanya. semakin nikmat dengan adanya tambahan ramuan bumbu oregano, daun salam, dan juga anggur merah. Disajikan bersama dengan kentang oven yang lezat, maupun dengan gandum bulgar, yang dipadukan dengan tomat dan saus bawang merah.
10. Stifado
Masih dengan bahan dasar daging, Stifado adalah menu makanan khas Cyprus yang wajib di coba. Dengan tambahan siraman anggur merah dan bawang. Di persedap dengan tambahan kayu manis serta cengkeh sehingga aromanya lebih kuat. Resep ini oleh masyarakat setempat diyakini berasal dari Venesia yang dimana masyarakat Siprus menambahkan sentuhan tomat segar pada abad ke-16. Cara masaknya dilakukan selama berjam-jam dengan nasi atau bulgur sebagai sajian.
Makanan khas Cyprus tidak lepas dari bahan dasar dengan daging, ikan dan rempah yang banyak ditemukan di pulau tersebut. Pertemuan budaya Eropa, Asia dan Timur Tengah membuat kuliner yang ada di negara ini terasa lezat dan bervariasi. Nutrisi di setiap makanannya terpenuhi dengan kombinasi buah, sayur dan ikan atau daging yang pas.

Asal-usul Xiao Long Bao, Street Food Lezat Khas Shanghai
Xiao long bao, salah satu sejenis dim sum yang dikukus, adalah makanan populer yang sudah mendunia. Namun tahukah kamu, penganan yang disajikan hangat tersebut berasal dari Shanghai, China?
Berikut asal-usul hingga fakta unik tentang street food lezat dari Shanghai tersebut.
Apa itu xiao long bao?
Xiǎo lóng bāo (小笼包) secara harfiah berarti roti keranjang kecil. Penganan tersebut berupa pangsit yang dibentuk bulat dengan isian daging cincang dan sup, kemudian dikukus menggunakan keranjang bambu.
Xiao long bao adalah penganan yang sering dijajakan di pinggir jalan atau disebut street food di Shanghai. Makanan ini cocok disajikan sebagai camilan di rumah hingga dijadikan menu di restoran berbintang.
Resep asli xiao long bao menggunakan isian daging babi cincang. Namun saat ini banyak variasi isian yang digunakan, seperti udang, ayam, atau kepiting.
Selain xiao long bao, ada banyak variasi dim sum di China. Apa saja? Berikut ulasannya dalam artikel Macam-Macam Dim Sum, Penganan Hangat dari China Selatan.
Asal-usul Xiao Long Bao
Menurut cerita, terdapat dua versi asal-usul munculnya xiao long bao. Dikutip dari South China Morning Post, berikut kedua versi sejarahnya.
Versi pertama, makanan tersebut diciptakan Huang Mingxian, pemilik restoran Ri Hua Xuan di Nanxiang, sebuah distrik di Shanghai. Pada tahun 1870-an, ia menciptakan pangsit yang diisi gelatin kaldu dan daging babi cincang. Saat dikukus, gelatin tersebut mencair serupa sup di dalam pangsit.
Ia pun mulai menjual makanan ciptaannya tersebut dengan nama Nanxiang da rou mantou, artinya roti besar isi daging dari Nanxiang. Pada saat itu, roti ini memang berukuran besar dengan 14 lipatan di bagian atasnya. Tujuan Huang Mingxian membuat roti berukuran besar adalah untuk memuaskan pelanggan dan menjadi ciri khas yang mudah diingat.
Pelanggan berbondong-bondong datang untuk menjajal penganan tersebut. Namun nama yang diciptakan Huang Mingxian tidak bertahan lama.
Seiring berjalannya waktu, orang mulai menyebutnya dengan nama Nanxiang xiaolongbao. Bao berarti roti, xiao berarti kecil, dan long berarti keranjang. Hal ini sesuai dengan cara pembuatannya, yakni dikukus dan disajikan di dalam keranjang bambu.
Versi kedua menyebutkan Kaisar Qianlong (1711-1799) mencicipi pangsit di Wuxi saat berkelana di Provinsi Jiangsu. Dalam perjalanannya, ia menyusuri sungai di kawasan tersebut, sehingga mendapat julukan Youlong, artinya Naga yang Berenang.
Saat berkelana, sang kaisar diberi suguhan xiao long bao sebagai penganan khas setempat. Ia sangat terkesan dengan rasanya yang nikmat.
Makanan khas Wuxi tersebut kemudian menjadi terkenal. Menurut kisah, kata long di dalam xiaolongbao seharusnya diartikan sebagai naga, bukan keranjang. Kata long memang memiliki dua arti yang berbeda.
Baca Juga : Roti Canai, Makanan Lezat yang Juga Populer di Negara Tetangga
Populer di seluruh dunia
Seperti yang dijelaskan dalam The Culture Trip, xiao long bao mulai dikenal sejak disajikan di restoran Din Tai Fung di Taipei. Pada 1958, restoran tersebut mempekerjakan seorang koki dari China bagian timur yang tahu cara membuat xiao long bao. Koki itu lalu melatih para pegawai restoran sampai ahli.
Awalnya restoran Din Tai Fung hanya buka di lantai dasar di gedung empat lantai. Lantai dua dihuni keluarga pemilik restoran, sedangkan lantai tiga dan empat disewakan kepada dua mahasiswa.
Seiring berjalannya waktu, restoran tersebut menjadi semakin populer. Keempat lantai gedung digunakan seluruhnya untuk restoran. Pihak keluarga pemilik lalu pindah ke rumah lain.
Din Tai Fung menjadi restoran franchise yang membuka cabang di berbagai kota besar di dunia, seperti Los Angeles, Singapura, hingga London.
Apakah kamu penggemar makanan khas China? Jika ya, ada satu makanan yang erat kaitannya dengan budaya dan perayaan di negara tersebut. Simak selengkapnya dalam Mengenal Mooncake Festival: Perayaan Kue Bulan di China.
Cara Menikmati Xiao Long Bao
Bagaimana cara menikmati penganan kukus ini? Gunakan sumpit untuk meletakkan xiao long bao di atas sendok. Gigit bagian atas untuk membuka lipatannya, kemudian uapnya akan keluar.
Setelah itu kamu dapat menyeruput cairan sup atau menambahkan topping seperti kecap, cuka, atau jahe sementara menunggu dingin. Kemudian makan seluruhnya dalam satu lahap agar tidak berantakan.
Baca Juga :
Cara Membuat Xiao Long Bao
Ada empat tahap dalam membuat xiao long bao. Berikut langkah-langkahnya.
-
Gelatin Kaldu
- 225 gram kulit babi, potong sepanjang 2,5 sentimeter
- 450 gram tulang babi
- air
- 2 iris jahe
- 1 buah daun bawang, potong menjadi 3 bagian
- 1 sdm wine shaoxing
Dalam panci kecil, rebus kulit dan tulang babi. Masukkan sejak air masih dingin. Setelah menjadi kaldu, saring dan ambil kulit serta tulang.
Bersihkan panci, kemudian masukkan isian tadi. Tambahkan 950 ml air, jahe, daun bawang, dan wine shaoxing. Gunakan api kecil dan rebus selama 2 jam.
Setelah 2 jam, matikan api dan tunggu sampai kaldu menjadi dingin. Saring kembali.
Setelah dingin, tutup kaldu dan masukkan ke kulkas. Diamkan sepanjang malam. Keesokan harinya kaldu tersebut akan berubah menjadi gelatin.
-
Adonan
- 130 gram tepung
- 90 sdm air hangat
Campurkan tepung dengan air secara bertahap. Uleni selama 15 sampai 20 menit.
Adonan harus tampak halus dan lembut. Tutup dengan kain, lalu diamkan selama 30 menit.
-
Isian
- 450 gram daging babi cincang
- 2 sdm wine shaoxing
- 3/4 sdt garam
- 1/2 sdt minyak wijen
- 3/4 sdt gula
- 3 sdt kecap asin
- 3 sdm air
- Sejumput lada putih
- 1 sdm jahe, cincang halus
- 1 muncung cup (200 gram) gelatin
Masukkan daging babi cincang dalam food processor. Haluskan selama 30-60 detik sampai berbentuk pasta. Kemudian campur dengan seluruh bahan lainnya, kecuali gelatin. Aduk rata selama 2 menit.
Masukkan gelatin. Aduk perlahan agar gelatin tidak pecah. Tutup campuran isian tersebut, lalu masukkan ke kulkas sampai teksturnya cukup keras.
-
Kukus
Giling adonan sampai pipih, kira-kira setebal 2,5 sentimeter. Potong kecil adonan, masing-masing kurang lebih seberat 11 gram.
Giling kembali adonan yang sudah dipotong kecil tersebut hingga berbentuk bulat, kurang lebih selebar 7,5 sentimeter.
Siapkan keranjang bambu untuk mengukus. Beri alas kain.
Isi setiap adonan dengan campuran daging, kurang lebih sebanyak 1 sendok makan. Lipat bagian atasnya hingga mengerucut. Jumlah lipatan berjumlah 12 sampai 18.
Pastikan bagian atasnya tertutup, kemudian kukus di keranjang bambu. Masing-masing xiao long bao diberi jarak 2,5 sampai 5 sentimeter, sesuai besar keranjang. Kukus selama 8 menit dengan suhu tinggi.
Sajikan xiao long bao di dalam keranjang kukusannya.

Roti Canai, Makanan Lezat yang Juga Populer di Negara Tetangga
Teman-teman pernah mencicipi makanan bernama roti canai atau yang dikenal juga sebagai roti maryam? Tak hanya di Indonesia, makanan ini juga terkenal dan menjadi favorit di negara-negara tetangga, lo!
Apa Itu Roti Canai dan Dari Mana Asalnya?
Roti canai atau yang dikenal juga sebagai roti maryam merupakan makanan berbentuk bundar dan memiliki tekstur yang tipis. Roti canai juga menjadi makanan di beberapa negara lain, termasuk negara tetangga kita. Di negara-negara lain, roti canai dikenal dengan nama yang berbeda-beda.
Konon, roti canai berasal dari India, tepatnya dari Chennai yang kemudian menjadi ninja slot asal-usul namanya. Ketika masuk ke negara lain, roti canai memiliki banyak nama berbeda. Salah satunya adalah roti prata yang dikenal warga Singapura dan Malaysia, atau disebut juga sebagai flying bread oleh orang Eropa, teman-teman!
Roti Canai di Singapura
Roti canai atau prata mengalami sedikit perubahan ketika masuk ke Singapura. Di Negeri Singa ini, roti prata lebih banyak disantap dengan campuran pisang, keju, susu, gula, dan sebagainya.
Bagaimana Sejarah Roti Canai Masuk ke Indonesia?
Roti ini masuk ke Indonesia karena dibawa oleh masyarakat Arab. Setibanya di Indonesia, roti canai kemudian dikenal dengan nama roti maryam. Roti Maryam bisa dimasak dengan bahan-bahan manis seperti gula, madu, dan sebagainya, namun bisa pula dicampur dengan potongan-potongan daging berukuran kecil kemudian disiram kari kambing.
Roti ini memiliki rasa yang gurih dan hingga kini masih menjadi menu sarapan masyarakat India, Arab, dan sebagian negara tetangga, teman-teman. Di Indonesia sendiri, makanan gurih ini banyak dijual di restoran-restoran khas Timur Tengah serta di warung-warung makan khas Aceh.
Baca Juga : Asal-usul Xiao Long Bao, Street Food Lezat Khas Shanghai
Nah, apakah teman-teman tertarik mencobanya?
Seiring berjalannya waktu, roti canai lebih dikenal di Malaysia sebagai kombinasi dari era kolonial Inggris dan asimilasi kultural.
Para imigran muslim India mulai menjajakannya di Malaysia pada era kekuasaan Inggris di abad ke-20. Roti canai lantas dikenal sebagai kuliner Negeri Jiran karena sering dijual dan dibungkus kertas koran berbahasa Malaysia.
Cara pembuatannya pun sudah bertransformasi dari berbagai roti asal Tanah India. Adonan roti canai yang berbentuk pipih dalam pembuatannya dibalik dan diputar seperti membuat pizza, sehingga kerap disebut sebagai roti terbang.